SMP N 1 Palangka Raya (Editor. Adi Saputra) SPENSA! Berbudaya Berkarakter. Sekolah Sang Juara Ekstrakurikuler

EUFORIA TURNAMEN FUTSAL SPENSA CLUB


    Jumat, 12 Januari 2024 pukul 14.00 WIB telah dilaksanakan Pembukaan Turnamen Futsal SPENSA CLUB.  Ibu Erdiningsih, M.Pd. selaku Kepala SMP Negeri  1 Palangka Raya yang didampingi oleh beberapa dewan guru lainnya memberikan kata sambutan dan semangat untuk seluruh pemain. Sudah terbayang serunya sorak sorai para penonton yang mendukung club bola dari sekolah masing-masing. Kegiatan ini didukung dan disambut dengan baik. Selain, menampilkan bakat peserta didik turnamen ini juga mengajarkan kerja sama tim, keberagaman antar sekolah yang pastinya menjaga Bhineka Tunggal Ika. Tak kenal maka tak sayang, turnamen ini diharapkan akan semakin mempererat hubungan baik peserta didik SMP Negeri  1 Palangka Raya dengan peserta didik sekolah lainnya. Semangat untuk semua pemain dengan kemampuan masing-masing yang memberikan penampilan terbaik untuk sekolahnya masing-masing.




إرسال تعليق

أحدث أقدم