SMP N 1 Palangka Raya (Editor. Adi Saputra) SPENSA! Berbudaya Berkarakter. Sekolah Sang Juara Ekstrakurikuler

Talkshow Festival Literasi Rujab Walikota Palangka Raya Tahun 2025

 

























     Rabu, 19 November 2025 Festival Literasi Tahun 2025 yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Palangka Raya mengadakan Talkshow Festival Literasi di Rumah Jabatan Walikota Palangka Raya.  Suatu kebanggaan narasumber Talkshow tersebut adalah Kepala SMP Negeri 1 Palangka Raya yaitu Ibu Erdiningsih, M.Pd., Kepala SMPN 2 Palangka Raya yaitu Bapak H.Muhammad Darmaji, S.Pd., dan dar Dispursip Kota Palangka Raya yaitu Ibu Rosiana, S,STP., M.AP. Talkshow ini dihadiri oleh 20 peserta didik SMPN 1 Palangka Raya yang didampingi oleh guru pendamping dan 20 peserta didik SMPN 2 Palangka Raya yang juga didampingi oleh guru pendamping. 
 Talkshow literasi ini adalah sebuah acara diskusi yang membahas topik-topik terkait literasi, yang bertujuan meningkatkan pemahaman dan keterampilan membaca, menulis, serta berpikir kritis audiensi. Acara ini  menjadi  inspiratif  untuk berbagi pengalaman dan wawasan, dengan format diskusi yang dipandu oleh  moderator untuk menggali berbagai sudut pandang dan mendorong interaksi aktif dari peserta Talkshow Festival Literasi.

إرسال تعليق

أحدث أقدم